Thursday 27 March 2014

SHALAT TAHAJJUD


 Assalamu'alaikum... sahabat-sahabat fillah semua, semoga kabar pagi ini baik dan sehat, hati masih dipenuhi iman dan taqwa, Allahumma Aamiin. :)

Postingan kali ini, saya mau berbagi artikel tentang shalat sunnah Tahajjud. Mulai dari pengertian, keutamaan, tata cara shalat dan doa shalat Tahajjud. :)
Tulisan ini ini saya ambil dari buku berjudul "20 Macam Shalat Sunnah beserta Do'a-doanya" yang ditulis oleh H. Ma'muri Hasan, BA.

Monggo selamat membaca. ^_^

A.PENGERTIAN SHALAT TAHAJJUD

Shalat sunnah Tahajjud atau disebut juga sebagai shalat Al-Lail adalah shalat sunnat yang dilakukan pada waktu malam, selepas bangun dari tidur sampai sebelum waktu shubuh. Perkataan Tahajjud berasal dari kata “Tarku al-Hujud” artinya meninggalkan tidur.
 
Didalam surat Al-Isra ayat 79 Allah subhanaHuwata’ala berfirman yang artinya : “ Dan pada sebagian malam bershalat tahajjudlah kamu, sebagai suatu ibadat tambahan bagimu. Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji.

Monday 24 March 2014

Allah Hanya Terlalu Menyayangimu


Allah hanya terlalu menyayangimu...
tetaplah bertahan dalam kesabaran, _Sesungguhnya setelah kesulitan akan datang kemudahan_

Friday 21 March 2014

Sebentar Lagi Tengah Malam



Sebentar lagi tengah malam

Krik-krik suara jangkrik sesekali terdengar diantara keheningan malam
Malam yang gelap dengan berjuta kerlipan bintang
Bintang yang menghiasi langit malam 

Malam...
sebentar lagi tengah malam
Ketika dua jarum jam tepat menunjuk angka 12
12 bulan dalam satu tahun hitungan masehi akan mengalami 365 - 366 kali waktu tengah malam
Malam yang diam dan malam yang tenang


Wednesday 5 March 2014

PENGERTIAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF MENURUT PARA AHLI



Pembelajaran kooperatif merupakan suatu pembelajaran kelompok dengan jumlah peserta didik 2-5 orang dengan gagasan untuk saling memotivasi antara anggotanya untuk saling membantu agar tercapainya suatu tujuan pembelajaran yang maksimal. Berikut ini merupakan beberapa pengertian pembelajaran kooperatif (cooperative learning) menurut para ahli.


  1. Depdiknas (2003:5) “Pembelajaran Kooperatif (cooperative learning) merupakan strategi pembelajaran melalui kelompok kecil siswa yang saling bekerja sama dalam memaksimalkan kondisi belajar untuk mencapai tujuan belajar”.